Polres Makota mendapatkan Predikat Sangat Baik dari Kementrian

Ngalamnews– Polres Malang Kota telah mengukir sejarah kembali dengan meraih predikat Sangat Baik dalam bidang Pelayanan Publik dari MenPAN RB (Kementerian  Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi) (20/11/19).

Kesekian kalinya Pemberian piagam penghargaan tersebut langsung diserahkan oleh Menteri Pemberdayaan Aparatur (MenPAN RB) Tjahjo Kumolo kepada Kapolres Malang Kota AKBP Dony Alexander S.ik didampingi Kasat Lantas AKP Ari Galang Saputro S.I.K .

Penilaian Keberhasilan ini mengacu pada undang-undang pelayanan publik nomor 25 tahun 2009  yang mengatur tentang prinsip-prinsip pemerintahan yang baik yang merupakan efektivitas fungsi-fungsi pemerintahan itu sendiri.

Perlayanan publik yang dilakukan oleh pemerintahan atau koporasi yang efektif dapat memperkuat demokrasi dan hak asasi manusia,”ujar Kasubag Humas Polres Malang Kota Ipda Ni Made Seruni Marheni mewakili KapolresMalang Kota AKBP Dony Alexander S.ik.

Perlu diketahui Polres Malang Kota  mendapatkan predikat Sangat Baik dibidang pelayanan publik . Setelah berhasil mengikuti beberapa kriteria yang harus dijalankan. Termasuk melakukan pemantauan dan evaluasi kinerja penyelenggaraan pelayanan publik. (fik)