Kapolresta Malang Kota: Kedepankan Sikap Persuasif Pelaksanaan Ops Zebra Semeru 2021

Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto, S.I.K, M.Si pimpin apel gelar pasukan Operasi Zebra Semeru 2021 yang diikuti rekan TNI dan Dishub Kota Malang yang bertempat di Mapolresta Malang Kota, Senin (15/11/2021).

Operasi Zebra Semeru 2021 yang digelar juga secara serentak oleh pihak Kepolisian seluruh Indonesia mulai tanggal 15 – 28 November 2021 lebih mengedepankan sikap persuasif dan humanis.

Selama kegiatan petugas gabungan khususnya Satlantas Polresta Malang Kota tidak mengadakan razia. Berbeda dengan operasi tahun sebelumnya sebelum pandemi Covid-19. Karena Operasi Zebra dinilai bisa menimbulkan kerumunan massa.

Nanum demikian penegakan hukum tetap dilaksanakan terutama pelanggaran kasat mata seperti tidak memakai helm, berboncengan lebih dari 2 orang atau lebih serta pelanggaran lainnya yang tercantum dalam Undang-undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Nomor 22 Tahun 2009.

Selama operasi petugas gabungan menerapkan sistem patroli secara mobile. Bagi masyarakat pelanggar berlalu lintas baik pengendara kendaraan bermotor R2 (roda dua) maupun R4 (roda empat) akan dikenakan tilang maupun penahanan bagi kendaraan yang tidak memiliki surat kelengkapan saat berkendara seperti SIM dan STNK.

“Dalam pelaksanaannya petugas juga melaksanakan imbauan kepada masyarakat agar tetap mematuhi Prokes Covid-19. Digelarnya Operasi Zebra ini dalam rangka cipta kondisi kamseltibcar lantas menjelang natal tahun 2021 dan tahun baru 2022,” ujar Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto. (fik)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *